5 HIDDEN FINANCIAL LESSONS FROM “TRUE BEAUTY”
Drama Korea, True Beauty berkisah soal siswa bernama Lim Ju Gyeong yang di-bully karena buruk rupa. Karena tidak percaya diri, dia selalu memakai make up berlebihan. Sampai akhirnya, dia bertemu dengan sosok Lee Su Ho, sosok siswa populer terpintar yang sebetulnya menyembunyikan luka emosionalnya sendiri.
Walaupun masih on going, 12 episode, ada beberapa pelajaran keuangan yang bisa kita ambil. Berikut 4 Hidden Financial Lessons from “True Beauty”.
- INVESTASI PADA DIRI SENDIRI ITU PENTING
Lim Ju Gyeong dibully di karena dianggap buruk rupa. Ju Gyeong kemudian pindah sekolah dan belajar make-up. Akhirnya ia disukai banyak orang bahkan menjadi Ratu Newstagram dan model sekolah. Begitu juga di dunia nyata, penampilan menarik bisa menarik peluang
Investasi pada diri sendiri bukan hanya penampilan, bisa juga upgrade gadget yang mendukung produktivitas, makan sehat atau mengikuti seminar yang menambah wawasan.
- PEKERJAAN HARUS MENDUKUNG KEHIDUPAN KELUARGA KITA
Ibu Ju Gyeong terlalu sibuk mengurus bisnis kecantikannya sampai-sampai tidak tahu bahwa Ju Gyeong di-bully di sekolah. Ayah Lee Su-ho juga terlalu sibuk dengan bisnisnya di Amerika hingga tidak tahu perkembangan anaknya.
Menurut cici, pekerjaan seharusnya mendukung kehidupan keluarga kita, bukan kita yang mengorbankan kehidupan keluarga untuk pekerjaan.
- PENTINGNYA ASURANSI KELUARGA
Ayah Han Seo-jun meninggal ketika ia masih kecil. Sehingga ia terpaksa menjadi tulang punggung keluarga dan harus bekerja keras sepulang sekolah. Ini membuat Seo-jun sering tak fokus dan mengantuk di kelas.
Jika saja ayah Seo-jun menyiapkan asuransi jiwa sebelum meninggal, keluarganya tidak akan sulit secara ekonomi dan Seo-jun bisa lebih fokus pada studinya.
- PRIA TETAP HARUS PUNYA UANG SENDIRI
Yang cici lihat, Ibu Ju Gyeong kurang meng- hormati suaminya karena ayah Ju Gyeong penganggguran. Menurut cici, seorang kepala keluarga tetap harus memiliki penghasilan sendiri. Kalaupun tidak, ini harus disepakati sejak awal serta saling membagi peran.
- PENTINGNYA PERHITUNGAN BISNIS YANG MATANG
Perhitungan yang matang dan teliti sangat penting dalam bisnis. Survey harga pasar dan bahan baku harus matang diperhitungkan.
Jangan sampai seperti ayah Ju Gyeong yang menjual lilin aroma tapi biaya operasional dan bahan bakunya lebih tinggi daripada harga jualnya.
Apa lagi pelajaran keuangan yang bisa Anda petik dari True Beauty?
Tulis di kolom komentar ya!
SAVE DAN BAGIKAN KE YANG SUKA DRAMA INI JUGA YA!
Klik link whatsapp pada bio untuk konsultasi asuransi & keuangan sekarang juga.